
Pengoptimalan Digitalisasi Arsip dalam Pencatatan Dokumen Kegiatan BPSIP Jambi
MUARO JAMBI - Pentingnya pencatatan dokumen kegiatan, baik lampau maupun sedang berjalan bertujuan untuk membantu tertibnya administrasi dan pengawasan terhadap aset yang dimiliki instansi seperti informasi, data maupun sarana/prasarana. Hal tersebut mendorong Kasubbag Tata Usaha BPSIP Jambi, Yong Farmanta, SP., M.Si., Ph.D membentuk tim pencatatan dokumen kegiatan BPSIP Jambi.
Bertempat di IP2SIP pada 27 Juni 2024, Kasubbag TU dalam arahannya berharap tim yang telah dibentuk agar memindahkan data dokumen kegiatan yang tersedia dan tercatat secara digital untuk memudahkan pengecekan, pengawasan dan pengamanan aset baik berupa informasi, data maupun sarana/prasarana.
Tentunya kegiatan pencatatan dokumen ini akan menjadi bukti dan dapat dipertanggungjawabkan karena seluruh dokumen telah tercatat dengan baik, tersusun berdasarkan skema arsip dan tidak mudah hilang.