Field Trip SMA Karunia Global School Kunjungi IP2SIP BPSIP Jambi
MUARO JAMBI - IP2SIP BPSIP Jambi menerima kunjungan fieldtrip SMA Karunia Global School pada Selasa (17/12/2024). Kunjungan ini merupakan program sekolah dalam rangka memperoleh pengajaran luar kelas terkait materi Bio Predasi pada tanaman hortikultura dan mengenal kenekaragaman plasma nutfah yang terdapat di Taman Agrostandar IP2SIP BPSIP Jambi.
Siswa sebanyak 30 orang di dampingi 4 guru pendamping diterima langsung oleh Koordinator IP2SIP BPSIP Jambi, Bayu Oktareza, S.Tr.P beserta Tim. Pihak sekolah menyampaikan bahwasanya siswa telah dibekali materi Bio Predasi dan membawa misi agar siswa belajar lebih aktif dengan memperhatikan mencatat dengan baik penjelasan yang diberikan saat dilapangan.
Pada kesempatan ini, Widya Sari Murni, SP.,M.P dan Mildaerizanti, SP. M.Sc memberikan materi Bio Predasi dalam pengendalian hama dan Jenis-jenis hama beserta musuh alami pada tanaman sayuran. Bio Predasi merupakan interaksi antar organisme dalam ekosistem yang melibatkan pemangsa dan dimangsa. Di bidang pertanian lebih dikenal dengan musuh alami dan hama penyakit tanaman. Pada pemaparan materi dijelaskan hama yang sering ditemukan pada tanaman sayuran seperti ulat, kutu perisai, kutu daun, lalat buah hingga hama penggerek batang, dan jenis musuh alami yang perlu dilestarikan seperti kepik, laba-laba, belalang sembah dan jangkrik. Dijelaskan Pengendalian hama yang ramah lingkungan dengan konsep PHT atau Pengendalian Hama Hama Terpadu (PHT) sebagai upaya menjaga kualitas dan keseimbangan agroekosistem dalam mewujudkan pembangunan pertanian berkelanjutan.
Dilapangan, Bayu Oktareza, S.Tr.P bersama Joko Supriyanto, SP mengajak siswa untuk mengenal beberapa jenis tanaman baik tanaman sayuran, buah-buahan serta mengamati secara langsung jenis hama yang ditemui pada tanaman yang terdapat di taman agrostandar seperti terong, duku, durian, jeruk bali dll. Pengalaman lainnya, siswa juga mengunjungi rumah pembibitan, hidroponik dan ternak.
Dengan kegiatan belajar sambil fieldtrip ini diharapkan siswa memperoleh informasi, wawasan dan pengalaman baru yang dapat di sinkronkan dengan materi yang telah diperoleh di sekolah.