
Evaluasi Siswa PKL di BRMP Jambi Asah Hard Skill dan Soft Skill
MUARO JAMBI — BRMP Jambi menggelar evaluasi pelaksanaan Praktik Kerja Lapang (PKL) bagi siswa SMKN 5 Muaro Jambi (24/04). Kegiatan ini bertujuan memastikan proses PKL berjalan optimal dalam mendukung peningkatan kompetensi siswa, baik dari sisi hard skill maupun soft skill.
Hadir dalam evaluasi ini Kasubbag TU Yong Farmanta, Katimker DSIP Hery Nugroho, penanggung jawab KP Bayu Oktareza, serta tim BRMP Jambi.
Kasubbag TU menekankan pentingnya siswa mengenal struktur organisasi dan disiplin kerja di lingkungan BRMP dan mengingatkan agar siswa memanfaatkan kesempatan ini untuk melatih keterampilan teknis dan interpersonal. Selanjutnya Katimker DSIP menyampaikan bahwa PKL merupakan sarana penting bagi siswa untuk mengaplikasikan teori ke praktik lapangan. Ia meminta para pembimbing di lapangan aktif mengamati dan mengevaluasi perkembangan siswa.
Melalui monitoring ini, diharapkan PKL dapat memberikan pengalaman belajar yang efektif dan berkelanjutan bagi siswa SMKN 5 Muaro Jambi.