
Rapat koordinasi Satgas Antisipasi Darurat Pangan Provinsi Jambi
KOTA JAMBI - Rapat Koordinasi/rakor satgas antisipasi darurat pangan dan pelaporan data provinsi Jambi dilaksanakan di Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Jambi, Rabu 13 Maret 2024. Rakor dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Ir. Rumusdar. Hadir Kepala BSIP Jambi, PJ Kepala Bapeltan, beberapa Kabid, Ka UPTD, dan Tim Inti satgas darurat pangan Provinsi Jambi.
Dalam rapat diinformasikan ketua LO kabupaten/kota dari internal Dinas TPH Jambi. Perkembangan SID yang masih on proses dan cakupan wilayah sementara 8.010 ha oleh Universitas Jambi, dalam waktu dekat harus segera dilakukan finalisasi data verifikasi SID tersebut sehingga bisa dilanjutkan proses berikutnya. Sementara itu data pompanisasi, perbenihan dan dukungan lainnya didiskusikan dalam rapat ini. Nanti akan dibuat SK untuk SID Induk, SID proses dan SID yang terverifikasi.
Pada kesempatan ini, Kepala Dinas juga menjabarkan tujuan pembentukan tim inti satgas antisipasi darurat pangan yang melibatkan UPT Pusat Kementan adalah memberikan masukan, mengawasi dan memantau kegiatan SID, konstruksi, pemanfaatan dan keberlanjutan. Kepala BSIP Jambi menambahkan informasi kebutuhan data dari Pusdatin dan BSIP pusat, kesiapan BSIP mendukung kegiatan UPSUS dengan telah membuat tim internal BSIP untuk koordinasi kabupaten/kota se Jambi.
Kegiatan akan dilanjutkan melalui koordinasi dengan semua pihak terkait guna percepatan penanaman padi dan pencapaian terget melalui intervensi sesuai kebutuhan spesifik lokasi.