Pendampingan dan Pengujian Penerapan Standar Instrumen Pertanian di Kabupaten Sarolangun
SAROLANGUN - Tindak lanjut pelaksanaan kegiatan Pendampingan dan Pengujian Penerapan Standar Instrumen Pertanian di Provinsi Jambi, Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian (BPSIP) Jambi melaksanakan kegiatan pemantapan pengisian form GAP analisis, IndoGAP, denah ruangan pascapanen dan alur produksi benih serta melakukan koordinasi pelaksanaan pelatihan penyusunan pedoman mutu sesuai SNI IndoGAP dan SNI benih padi Inbrida. Pengisian form GAP analisis dilakukan untuk melihat kesiapan petani penangkar dalam melaksanakan dan menerapkan SNI IndoGAP dan SNI benih padi inbrida.
Selasa, 3 September 2024 Penanggungjawab kegiatan Dr. Desi Hernita dan Tim melakukan kunjungan ke rumah ketua kelompok tani Selang Rengas Suherman, guna melakukan pengisian form GAP analisis dengan metode wawancara. Hadir juga pada saat proses wawancara yaitu koordinator PPL Kecamatan Sarolangun Almayati, S.Pkp. Isian form GAP analisis mencakup sumber daya yang terdapat pada kelompok tani Selang Rengas, baik berupa sumber daya lahan, air, benih, pupuk, pembenah tanah, pestisida, zat pengatur tumbuh, tenaga kerja, serta alat dan mesin pertanian. Proses pertanaman dan sanitasi kerja serta cara pascapanen benih padi juga menjadi pertanyaan penting yang terdapat pada saat wawancara yang merupakan isian dari form GAP analisis.
Tim BPSIP Jambi kemudian melakukan kunjungan ke area lantai jemur dan gudang benih padi untuk melihat kesiapan dari kelompok tani terkait denah ruangan pascapanen dan alur produksi benih padi. Pada area lantai jemur dan gudang benih perlu dilakukan pengecoran pada lantai dan perbaikan pada bagian atap dan dek atas baik pada lantai jemur maupun gudang benih agar sesuai dengan standar SNI yang telah ditetapkan.
Koordinasi Tim BPSIP Jambi dilakukan di rumah Ketua kelompok tani Selang Rengas, karena berdasarkan komunikasi sebelumnya, Kabid Produksi Tanaman Pangan Diswal M Putra, S.P, Kabid Sapras Harmillus, S.P dan POPT Juharni, S.P akan melakukan kunjungan ke rumah ketua kelompo tani Selang Rengas. Penanggungjawab kegiatan menyampaikan bahwa akan dilaksanakan pelatihan lanjutan untuk anggota kelompok tani Selang Rengas yang rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 10 - 11 September 2024 berupa pelatihan penyusunan pedoman mutu sesuai SNI IndoGAP dan SNI Benih padi Inbrida. Pelatihan direncanakan akan diikuti oleh 28 orang anggota kelompok tani Selang Rengas beserta petugas PBT, POPT serta penyuluh Kecamatan Sarolangun.