Pemantapan Hari Krida Pertanian Tingkat Provinsi Jambi Tahun 2023
KOTA JAMBI - Badan Standardisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Jambi mengikuti rapat pemantapan Hari Krida Pertanian (HKP) ke-51 Tingkat Provinsi Jambi Tahun 2023, Kamis (12/10). Kegiatan ini diselenggarakan oleh Setda Provinsi Jambi di aula Agrostandar BSIP Jambi yang dihadiri oleh Setda Provinsi Jambi, Staf Ahli Gubernur, Asisten II Setda Provinsi Jambi, Asisten II Kota Jambi, Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Provinsi Jambi, Ketua KTNA Provinsi Jambi, OPD terkait lingkup Provinsi dan Kabupaten/Kota, UPT vertikal Kementerian Pertanian (BSIP Jambi dan BPP Jambi).
Biro Administrasi Pembangunan Azrin yang memimpin rapat menyampaikan bahwa Hari Krida Pertanian pada hakekatnya merupakan hari bersyukur, hari berbangga hati dan sekaligus hari mawas diri serta hari dharma bhakti atas hasil pertanian yang telah diperoleh. HKP juga menjadi momen untuk melakukan evaluasi agar produksi pertanian di tahun yang akan datang lebih baik dibandingkan tahun ini.
Pada rapat ini disampaikan laporan progres persiapan dari kabupaten/kota, masing-masing bidang, dan tuan rumah Kota Jambi. Kadis TPHP Provinsi Jambi dalam pemaparannya menyampaikan logo dan tema HKP tahun 2023 yaitu “Melalui Hari Krida Pertanian ke 51 Tahun 2023 Kita Wujudkan Pertanian Milenial Berbasis Teknologi Menuju Jambi Mantap 2024”. Komposisi peserta terdiri dari 70% peserta utama, 15% peserta pendamping dan 15% peserta peninjau. Jenis kegiatan meliputi pembukaan pameran dan lomba pada hari pertama oleh Wali Kota Jambi, kemudian Hari Puncak HKP yang dihadiri oleh Gubernur Jambi. Terdapat juga kegiatan Gelar Teknologi dan Percontohan; Temu Profesi dan Sarasehan; Pameran; Perlombaan, Peragaan dan Unjuk Tangkas; dan Study Banding/Widyawisata.
Dinas Pertanian dan Ketahanan Kota Jambi sebagai tuan rumah menyatakan telah melakukan persiapan intensif untuk memastikan keberhasilan kegiatan HKP ke-51 dan bertanggung jawab menyelenggarakan pembukaan HKP yang diperkirakan akan dihadiri oleh 1.000 orang, mempersiapkan tempat dan sarana penunjang kegiatan, posko keamanan dan kesehatan, dan berbagai aspek lainnya.
BSIP Jambi selaku Koordinator Bidang Gelar Teknologi dan Percontohan melaporkan bahwa untuk mempersiapkan HKP, BSIP Jambi dan tim telah melakukan serangkaian pertemuan dan peninjauan langsung ke lokasi kegiatan. Lutfi Izhar menjelaskan, selain BSIP Jambi, display gelar juga akan diisi oleh beberapa instansi lain sesuai rencana lay out yang telah disusun. Gelar akan diisi dengan teknologi hidroponik, urban farming, pestisida nabati, bioflog, pakan ternak dan pupuk cair.
Dari hasil diskusi, disepakati kegiatan HKP yang semula direncanakan dilaksanakan pada 25-27 Oktober 2023 diundur menjadi 14-16 November 2023. Keputusan ini diambil untuk menghindari tumpang tindih dengan kegiatan lain yang akan diadakan oleh Pemprov Jambi, serta mempertimbangkan kesiapan mayoritas kabupaten/kota yang terlibat dalam acara ini. Semua pihak berkomitmen untuk mensukseskan HKP ke-51 tahun 2023 di Provinsi Jambi. (LI, PS, EP)