
Kepala BRMP Jambi Tinjau Perkembangan Padi dan Jagung: Wujud Komitmen Dukung Ketahanan Pangan
MUARO JAMBI — Kepala BRMP Jambi, Firdaus, SP., M.Si, menunjukkan keseriusan dalam mendukung ketahanan pangan nasional dengan meninjau langsung perkembangan pertanaman padi dan jagung di Kebun Percobaan (KP) BRMP Jambi, Rabu (16/7).
Dalam kunjungan tersebut, Firdaus didampingi oleh Katimker Layanan Kerjasama dan Diseminasi, Dr. Endi Putra, SP., M.Si, serta Kepala KP, Bayu Oktareza, S.TrP beserta tim teknis. Peninjauan dilakukan untuk memastikan implementasi teknologi pertanian modern berjalan optimal dan memberikan hasil nyata dalam produktivitas tanaman.
“Pertanaman di Kebun Percobaan ini menjadi miniatur bagaimana teknologi modern seperti varietas unggul, pengelolaan air presisi, dan pemupukan berimbang bisa langsung diaplikasikan di lapangan,” ujar Firdaus di sela-sela kunjungan.
Padi dan jagung menjadi fokus utama karena merupakan komoditas strategis dalam program swasembada pangan. Kedua tanaman ini tengah memasuki fase vegetatif dengan pertumbuhan yang menunjukkan hasil positif.
Sementara itu, Dr. Endi Putra menambahkan bahwa hasil dari KP BRMP tidak hanya menjadi acuan internal, tetapi juga akan didiseminasikan ke petani melalui kegiatan demplot, pelatihan, dan pendampingan teknologi di berbagai wilayah Jambi.
“Kami ingin memastikan bahwa inovasi tidak berhenti di laboratorium. Inovasi harus hadir di sawah dan ladang,” tegasnya.
Kebun Percobaan BRMP Jambi berperan sebagai laboratorium hidup untuk menguji dan mengembangkan berbagai inovasi teknologi pertanian yang adaptif terhadap tantangan lokal, termasuk perubahan iklim dan keterbatasan lahan.
Dengan kunjungan ini, BRMP Jambi menegaskan komitmennya sebagai garda depan dalam mendukung transformasi pertanian yang lebih modern, efisien, dan berkelanjutan di Provinsi Jambi.